Tips Visual Basic - Cara Merestart dan Shutdown Windows
Terkadang dalam membuat sebuah program, kita harus men-shutdown dan merestart sistem operasi Windows untuk suatu alasan tertentu. Dalam halaman ini kita akan mempraktekkan cara tersebut dengan menggunakan Visual Basic.
Untuk restart dan shutdown Windows diperlukan bantuan beberapa fungsi API Windows. Untuk lebih jelasnya, langsung saja ke prakteknya berikut. Pertama, buat sebuah project Standard EXE dalam Visual Basic. Tambahkan dua buah kontrol CommandButton ke atas Form dan beri nama masing-masing cmdShutdown dan cmdRestart, tampilannya kurang lebih seperti gambar di samping ini.
Selanjutnya, tuliskan (atau copy) listing kode di bawah ini:
Setelah selesai, jangan lupa simpan project tersebut, lalu jalankan (tekan F5). Sebelum meng-klik pada salah satu tombol di atas Form, pastikan program-program lain yang sedang anda jalankan agar ditutup, terutama jika sedang mengedit dokumen. Karena saat proses shutdown/restart, semua program akan ditutup paksa dan dokumen yang belum tersimpan akan diabaikan.
Oke .. demikian tips VB kali ini, mudah-mudahan bermanfaat.